Sunday 4 September 2011

AC Milan Glorie vs Indonesia All-Star Legends

Morning!

Jadi kemarin, saya dan 4 orang teman saya menonton Milan Glorie di GBK. Para legenda AC Milan bertanding melawan Legenda Indonesia. Dengan sangat antusias, saya mengenakan Jersey AC Milan saya. Sesampainya di sana, sudah berkumpul para Milanisti Indonesia. Mendengar chant2 yang mereka keluarkan menambah keseruan suasana di GBK.

Ketika sudah memasuki stadion utama GBK, suasana pun tambah seru. Apalagi ketika para legenda sedang melakukan warming up. Sulit dipercaya, saya yang beberapa tahun yang lalu hanya menonton Dida, Serginho, dan Costacurta dari TV, sekarang menonton mereka live!

Pertandingan pun dimulai. Awal babak pertama, Tim Milan Glorie terus menyerang. Sampai akhirnya Serginho berhasil mencetak Hattrick. Babak pertama agak kurang seru menurut saya. Pertandingannya sedikit monoton. Pada saat istirahat, kami pun kembali melihat Milan Glorie melakukan warming up. Beberapa saat kemudian, babak kedua pun dimulai. Posisi kiper Milan Glorie digantikan oleh Taibi. Beberapa menit kemudian, saya melihat sesosok jangkung menjulang menggunakan kostum bernomor 32 memasukin lapangan. Saya pikir siapa, ternyata dia adalah.. DIDA! Whaaaat???? Hahahaha... Penonton pun pada bersorak ketika Dida mulai menggiring bola. Dan.. Tidak beberapa lama setelah Dida masuk lapangan, dia pun mencetak Goal melalui sundulan kepalanya. Tidak hanya hebat sebagai keeper, tapi ternyata Dida juga berbakat menjadi Striker!

Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-5 untuk kemenangan Milan Glorie. Serginho berhasil menyarangkan 4 goal, sedangkan Dida 1 goal. Dari team Indonesia, Ricky Yakobi menyumbangkan 1 goal.

Pertandingan persahabatan ini cukup memuaskan menurut saya. Meskipun saya tidak terlalu mengenal para pemain legenda kita, tetapi para bapak2 tersebut patut diacungi 1000 jempol. Meskipun kita kalah, tetapi menurut saya permainan mereka cukup bagus. Meskipun saya tidak mendapatkan tanda tangan Dida, Costacurta dan Serginho, serta para pemain Milan lainnya, saya tetap senang! Semoga tahun depan Giliran Para legenda Bayern Muenchen yang datang.. :D

No comments:

Post a Comment